PSSI Pamekasan Nyatakan Siap Dukung LSN 2017
8 tahun ago admin 0
PAMEKASAN – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur menyatakan kesiapannya mendukung suksesnya pelaksanaan Liga Santri Nusantara (LSN) 2017.
Pernyataan itu disampaikan PSSI saat panitia pelaksanaan pertandingan LSN melakukan hearing di kantor PSSI, Jl. KH. Agus Salim Pamekasan, Rabu (27/07/2017).
“PSSI siap mendukung suksesnya pelaksanaan LSN. PSSI akan membantu dalam hal perangkat pertandingan dan fasilitas pertandingan seperti lapangan pertandingan, wasit dan pengawas pertandingan,” ujar Wakil Ketua PSSI Pamekasan, Hamzah.
Menurutnya, dengan terlaksananya LSN yang telah sukses digelar selama tiga tahun terakhir dapat membantu menyaring atlet sepak bola dari kalangan pondok pesantren yang selama ini tidak terjamah pembinaan dari pemerintah.
“PSSI merasa terbantu dengan terlaksananya LSN untuk pembinaan atlet sepak bola usia muda yang basisnya di pesantren, sebab banyak atlet di pesantren yang tidak terjaring,” tandasnya.
Sementara itu, Koordinator LSN Region Madura, Taufiqurrahman mengucapkan terimakasih atas respon positif PSSI Pamekasan tersebut. Sebab, pelaksanaan LSN region Madura tahun ini bertempat di Kabupaten Pamekasan.
“Suksesnya penyelenggaraan LSN wajib menggandeng PSSI selaku induk cabang olahraga sepak bola. Terima kasih kepada PSSI yang sudah wellcome kepada panitia pelaksana LSN,” ucap dia.
Kabupaten Pamekasan telah dua kali menjadi tuan rumah pelaksanaan LSN region Madura, yakni tahun 2015 dan tahun 2017. Sementara tahun 2016 lalu ditempatkan di Kabupaten Bangkalan.
Reporter: Marzukiy
Editor: Ahnu